Inilah Langkah Mudah Cara Pasang Jack Antena TV Female
bocahtehnik - Sesuatu yang tidak terpikirkan, terkadang kelihatan sepele tetapi memiliki fungsi yang sama pentingnya. Seperti Jack antena TV female, sebuah kabel yang digunakan untuk menghubungkan antara antena dengan TV digital atau set top box.
sinarlistrik.com |
Jack ini memiliki fungsi yang sama penting dalam menangkap sinyal digital. Salah memasangnya atau terjadi kerusakan sedikit pada jack ini akan berpengaruh pada penerimaan sinyal TV digital. Selain itu berdebu atau kotor pun bisa menyebabkan sinyal TV digital menjadi terganggu.
Oleh karena itu perawatan dan pemilihan jack antena TV digital ini perlu dilakukan. Pasalnya, di pasaran banyak yang menjual ragam jenis dari jack antena TV ini. Salah satunya jack antena TV female.
Jack antena satu ini banyak sekali peminatnya karena telah memenuhi standar RoHS Compliant yang mana tidak akan mudah karatan jika digunakan dalam waktu yang lama. Bentuknya yang seperti huruf L dan terbuat dari metal solid mudah digunakan untuk TV dinding. Selain itu juga dapat digunakan untuk menyambung kabel coaxial.
Cara Pasang Jack Antena TV Female
Sebelum memasang jack antena TV terlebih dahulu siapkan alat-alat yang dibutuhkan seperti gunting, obeng, korek api, pisau dan cutter. Adapun langkah-langkah untuk memasang jack antena TV female sebagai berikut:
● Kupas kabel antena kurang lebih 1 cm.
● Kabel yang terkelupas akan keluar alumunium foil dan serabut. Lilitlah kedua bagian tersebut.
● Di bagian kabel terdapat lapisan plastik. Kupaslah lapisan plastik yang menutupi kabel menggunakan korek api.
● Setelah itu masukkan kabel yang sudah dikupas ke lubang pengunci yang terdapat pada jack.
● Kencangkan menggunakan obeng karena didalam lubang pengunci biasanya terdapat baut.
● Jepitkan alumunium foil dan serabut pada jack agar tidak mudah bergeser.
● Terakhir, pastikan semua lilitan tertutup dengan rapat dan lilitan serabut menempel dengan tepat.
Demikianlah langkah-langkah memasang jack antena TV female pada TV digital maupun set top box. Pemasangan yang tepat akan menampilkan siaran sinyal digital yang kuat.